Ternyata kesibukan bisa membuat kita melupakan hal-hal penat, yang bahkan sebelumnya tidak mau pergi dari pikiran dan imajinasi kita. Sebenarnya aku tidak suka menjadi orang yang sibuk, tapi jika dengan sibuk aku bisa melupakan sejenak (atau bahkan selamanya) hal-hal gila itu, maka aku akan mencari kesibukan.
Tidak, aku tidak lari, hanya saja........kau benar, aku mungkin memang lari dari banyak hal yang seharusnya kuhadapi. Bukankah hanya sebuah teori bahwa kita harus menghadapinya? Berapa banyak orang yang terus kabur dari bayang-bayang masalah? Bahkan mungkin, keberanian yang dimiliki orang-orang untuk menghadapi masalahnya itu hanya berlaku dalam cerita novel.
Tapi kurasa, aku bukan lari dan menghindari kenyataan. Hanya saja, aku belum siap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar