Based on a comic
I am here Special - Ema Toyama
Aoi Nanjo :
Ini terjadi pada suatu hari,
sepertinya aku .. jatuh cinta?
aku yg selalu berkomentar tajam menusuk hati itu .. jatuh cinta?
cewek itu populer di kelas, rasanya dia tidak terjangkau. tapi dia selalu tersenyum pada semua orang. dia anak baik
Hiyori Kurasawa :
pagi itu tidak lupa aku menyapanya. kemudian bergabung dengan teman temanku.
"hiyori, tadi kamu bicara dengan nanjo ya?"
"nanjo itu keren, tapi dingin .. dia sama sekali nggak pernah tersenyum"
benarkah? aku mengamati nanjo. tapi .. dia sedang tersenyum sambil melirik ponselnya
"dia nggak dingin kok," kataku sambil tersenyum
Aoi Nanjo :
aku sangat nggak pandai bicara, karena itu aku mengandalkan temanku di dunia maya lewat blog. aku juga tidak ramah, tapi entah kenapa aku selalu tersenyum ketika menuliskan tentang hiyori di blog ponsel. dan aku sering meminta pendapat dengan teman blog ku, himawari.
hiyori itu .. Aku mulai menyadari, kalau senyumnya lucu. kemudian aku tersenyum lagi sambil menulisnya
Hiyori Kurasawa :
aku melihatnya. Nanjo. seperti biasa dia sedang duduk dengan ponsel di tangannya. kenapa dia selalu tersenyum pada gadis (aku menafsirkannya seperti itu) di ponsel itu?
Aoi Nanjo :
aku sangat menyukainya, bahkan sangat ingin menyapanya. aku punya niat sih, tapi ..
lalu aku menoleh, terlihat sosoknya. hiyori? kenapa wajahnya seperti mau nangis ya?
aku terus kepikiran ekspresinya tadi, padahal aku ingin dia selalu tersenyum
ketika kembali ke kelas, dia sedang berdiri di sudut ruangan. sepertinya dia memang tak semangat. aku mengerahkan keberanian untuk bicara
Hiyori Kurasawa :
"ng kurasawa, kamu .. lebih cocok kalau tersenyum,"
aku tidak percaya nanjo berkata begitu, ah sudahlah itu tidak penting lagi
"tapi, biarpun aku terus tersenyum, tetap saja kamu nggak mau tersenyum," jawabku masam, "aku ingin membuatmu kembali tersenyum, tapi aku sama sekali nggak bisa .. padahal kamu bisa tersenyum dengan cewek di ponselmu,"
Aoi Nanjo :
dia berlari meninggalkanku sambil menangis. bagaimana ini? cewek yang kusukai menangis gara gara aku.
"itu tidak benar, keberanianmu kurang!" kata kata itu muncul dalam post dari himawari di blog. "itu yg kamu ucapkan ketika aku terpuruk kan?"
kata kata itu membuatku berpikir. aku bisa berseru di dunia maya, karena sebenarnya aku ingin agar diriku berusaha juga
aku mengejarnya. dan .. kalau aku jadi seorang gadis ..
"kurasawa!" dia berbalik
.. pasti aku juga ingin agar orang yang kusukai bisa tesenyum
Hiyori Kurasawa :
nanjo mengejarku, dan dia berteriak memanggil namaku sambil tersenyum
"kalau kamu berhenti menangis, aku akan terus tersenyum," katanya sambil terus tersenyum, "tapi, maukah kamu mengambil tanggung jawab karena telah membuatku tersenyum dengan menjadi calon istriku?"
konyol, jawabannya ya. tangisku semakin meledak
Aoi Nanjo :
"kurasawa, aku menyukaimu," dia tersenyum
aku senang .. bisa tersenyum bersama seperti ini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar