another blogger

Sabtu, 05 November 2011

Kebun Binatang Surabaya ---- Support Mrs. Risma's Next Project!

Sebelumnya, udah pada tau kan? Banyak hewan-hewan yang mati di Kebun Binatang Surabaya. Dan hewan-hewan tersebut bukan sekedar ayam jago atau apa. Komodo........komodo mati! Ada juga harimau, banyak deh.

Hari ini aku sama temen-temen dari FKG hunting foto kesana dan rasanya miris banget liat keadaan disana. Ontanya kaya kena ayan. Beruang pada lemes. Airnya kotor. Walaupun hewan, tapi keliatan banget kalo kandang mereka ngga layak.
Sampai kapan mau kaya gini?
Nunggu sampai ngga ada lagi hewan yang tersisa?

Lagi jadi debat kan, soal pengambil alihan KBS oleh Pemkot Surabaya. Kita dukung Bu Risma ya teman-teman. Semoga wanita hebat satu ini bisa ngerubah KBS ;)

Kaya bilang "Somebody help me!"
Kondisi beruang yang ngenes banget. Pas itu, mereka kaya bersuara "Help..Help.."


HANYA TINGGAL PAPAN NAMA. Hewannya udah ngga ada....

So guys, this is our responsibility to protect their life. Keep KBS clean, put trashes in trash can, keep the water clear, don't feed the animal, and support government development program!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar